<
head
Play List Video
 
Support Online

Anda Pengunjung Ke

3 3 1 0

PENGUMUMAN KELULUSAN

Pemilihan Ketua OSIS

SNMPTN

Ujian Online

Pengisian Rapot SMP

Ujian Online

  B E R I T A
IHT ASISTENSI DAN SINKRONISASI PROGRAM SEKOLAH MODEL
Sabtu, 16/Juli/2011
15:16:41

Pendidikan bermutu adalah pendidikan yang mampu menghasilkan sumberdaya manusia bermutu yang menguasai ilmu pengetahuan dan teknologi dan menerapkannya dalam kehidupan bermasyarakat secara bermartabat dan mampu bersaing secara global. Menyelenggarakan pendidikan bermutu merupakan tuntutan dan mendesak untuk segera diwujudkan melalui kebijakan pemerintah dalam bentuk Standar Nasional Pendidikan (SNP) yang dituangkan dalam Peraturan Pemerintah (PP) No. 19 Tahun 2005. Standar Nasional Pendidikan memuat kriteria  minimal tentang komponen pendidikan yang memungkinkan setiap jenjang dan jalur pendidikan untuk mengembangkan pendidikan secara optimal sesuai dengan karakteristik dan kekhasan programnya.

Melaksanakan kebijakan tersebut, Dit. Pembianaan SMA sejak 2007 telah memprogramkan pembinaan pelaksanaan dan pemenuhan SNP melalui Rintisan Sekolah Kategori Mandiri (RSKM), Rintisan Pendidikan Berbasis Keunggulan Lokal (RPBKL), dan Rintisan Pusat Sumber Belajar (RPSB). Sampai tahun 2010 program RSKM/RSSN telah menjangkau 3.252 SMA diseluruh Indonesia. Menindaklanjuti hasil verifikasi yang telah dilaksanakan pada bulan Maret 2010, maka oleh Dit. Pembinaan SMA telah ditetapkan 132 SMA termasuk didalamnya SMA Negeri 2 Pemalang ditetapkan sebagai SMA Model SKM-PBKL-PSB. Selanjutnya dari kegiatan Supervisi dan Evaluasi oleh Dit. P-SMA pada bulan September dan bulan November 2010, telah menunjukkan tingkat kemajuannya dalam pelaksanaan program SKM sehingga pada awal tahun pelajaran 2010/2012 di 132 SMA yang tersebar di 33 provinsi dan 116 kabupaten/kota, 132 SMA tersebut oleh Dit. P-SMA dinyatakan sebagai SMA Model pelaksana program SKM-PBKL-PSB. Secara umum ketiga program tersebut mampu mendorong sekolah untuk melaksanakan dan memenuhi SNP meskipun dengan tingkat pencapaian yang berbeda-beda. Hasil program tersebut menggambarkan bahwa pembinaan pelaksanaan dan pemenuhan SNP sangat diperlukan oleh sekolah.


Mempertimbangkan kondisi tersebut maka dalam upaya mewujudkan SMA yang telah memenuhi atau hampir memenuhi SNP serta memanfaatkan TIK untuk pembelajaran dan manajemen sekolah perlu terus diwujudkan. Dalam pelaksanaan SNP dari 3.252 SMA di seluruh Indonesia upaya tersebut dilakukan Dit. P-SMA Model SKM-PBKL-PSB pada 132 SMA diantaranya SMA Negeri 2 Pemalang. Melalui  program  pelaksanaan  ini  diharapkan  oleh Direktorat P-SMA akan  diperoleh  sejumlah sekolah yang dapat dijadikan sebagai benchmarking bagi sekolah lain dalam pencapaian Standar Nasional Pendidikan (SNP) pada SKM/SSN,  penerapan  pendidikan  berbasis  keunggulan  lokal  (PBKL)  dan  penerapan  Pusat Sumber Belajar (PSB). 

Dalam upaya Sinkronisasi Program Sekolah Model dan Peningkatan Kemampuan Guru dalam Pemenuhan SNP serta Pelaksanaan KTSP-PBKL-PSB Tahun Pelajaran 2011/2012 di tingkat Satuan Pendidikan, SMA Negeri 2 Pemalang dalam hal ini melaksanakan kegiatan IHT/Workshop. Hal ini dimaksudkan juga untuk mengetahui perkembangan pemenuhan SNP dan sebagai bagian dari penyusunan RKAS.  

  1. TUJUAN

 

    1. Tujuan Umum

Tujuan In House Taining (IHT)  SMA Negeri 2 Pemalang  pelaksana Program Sekolah Model SKM–PBKL–PSB  adalah :

      1. Sinkronisasi program pelaksanaan dan startegi implementasi penyelenggaraan SMA Model SKM–PBKL–PSB  tahun 2011/2012 dan perkembangan pemenuhan SNP;
      2. Meningkatkan motivasi komponen sekolah dalam peningkatan kinerja sekolah;
      3. Mengoptimalisasikan kinerja kawan-kawan guru SMA Negeri 2 Pemalang, dalam menyiapkan kelengkapan pembelajaran, menambah pengetahuan dan lebih siap dalam melaksanakan program pembelajaran secara keseluruhan.
    1. Tujuan Khusus
  1. Menyusun dokumen KTSP
  2. Menyusun kelengkapan / administrasi pembelajaran/ konseling.

Kegiatan IHT Program SMA Model SKM-PBKL-PSB SMA Negeri 2 Pemalang dilaksanakan hari JUMAT - SABTU, tanggal 15 - 16 Juli 2011 di SMA Negeri 2 Pemalang.

Fasilitator terdiri dari :

  1. Fasilitator dari luar sekolah (Out Sourching);
  2. Fasilitator  internal yang telah mendapatkan diklat dari Dit. P-SMA di Pusat;
  3. Dindikpora Kabupaten Pemalang, dan ;
  4. Pengawas SMA.

Peserta sebanyak :

  1. 73 orang yang berasal dari guru SMA Negeri 2 Pemalang.
  2. Daftar nama peserta terlampir.

  INDEX BERITA
Banjir Piala di Even POPDA Kab. Pemalang Tahun 2023 (14:04:56 | Kamis, 12/Oktober/2023)
RAIMUNA NASIONAL KE-XII DI CIBUBUR (10:20:27 | Kamis, 7/September/2023)

Penggunaan Metode Role Playing dalam Pembelajaran Budaya Wewaler
Kelas XII SMA Negeri 2 Pemalang

(7:54:31 | Selasa, 8/Agustus/2023)

Metode Role Playing Membuat Siswa Antusias
Mengikuti Pembelajaran
Rasukan Adat Jawa di Kelas XII
SMA Negeri 2 Pemalang

(7:00:00 | Selasa, 8/Agustus/2023)
ACARA PURNA TUGAS DAN MUTASI GURU DAN KARYAWAN SMAN 2 PEMALANG (3:39:21 | Senin, 8/Mei/2023)
Jejak Pendapat

Bagaimana pendapat Anda tentang Kurikulum Merdeka




Login
Berita Terkini
 
Link Pendidikan
Untitled Document
  NewsFlash  
"HUT Kabupaten Pemalang Ke-449 Tahun 2023 " | "HUT SMANDA KE-39 TAHUN 2023 " | "SERAH TERIMA JABATAN PENGURUS OSIS DAN ORGANISASI LAINNYA " | "SAFARI BUPATI PEMALANG DI SMA NEGERI 2 PEMALANG " | "Banjir Piala di Even POPDA Kab. Pemalang Tahun 2023 " | "RAIMUNA NASIONAL KE-XII DI CIBUBUR " | "ACARA PURNA TUGAS DAN MUTASI GURU DAN KARYAWAN SMAN 2 PEMALANG " | "Pengumuman kelulusan 2023 " | "26 SISWA SMA N 2 PEMALANG LULUS PTN JALUR SNBP 2023 " | "HALAL BI HALAL SISWA,GURU DAN STAFF TU SMA NEGERI 2 PEMALANG " |
web sma n 2 pml
Powered by ICTdevelopment SMAN2Pemalang | ©2008